GANGGUAN MATA MERAH DAN CARA MENGATASINYA

 

Mata merah merupakan salah satu gangguan yang paling sering dialami oleh banyak orang dengan ciri-ciri mata terasa perih dan tiba-tiba memerah. Berikut penjelasan mengenai mata merah dan cara mengatasinya.

PENYEBAB MATA MERAH

Mata merah merupakan salah satu gangguan yang paling sering dialami oleh banyak orang. Mata akan terasa perih dan tiba-tiba memerah.

Akibatnya muncul rasa tidak nyaman lalu memicu orang untuk mengucek mata. Apa saja penyebab mata merah?

1. BENDA ASING MASUK KE MATA

Kemasukan benda asing adalah penyebab mata merah yang paling umum. Akibat dari masuknya benda asing ke mata, pembuluh darah di permukaan mata akan melebar.

2. KONJUNGTIVITIS

Konjungtivitis merupakan peradangan yang terjadi di konjungtiva atau selaput bening yang melapisi bagian depan mata. Ketika terjadi peradangan di pembuluh darah kecil di konjungtiva, bagian mata yang seharusnya berwarna putih akan terlihat memerah atau merah muda.

3. ALERGI

Terkena alergi pun juga dapat memicu mata merah. Alergi yang dimaksud bisa bermacam-macam. Ada orang yang matanya bisa teriritasi oleh tepung sari, jamur atau partikel kecil dari binatang.

4. BLEFARITIS

Kondisi Blefaritis adalah peradangan pada kelopak mata yang memicu bengkak dan merah. Akibatnya mata terasa gatal, perih, lengket, hingga terasa seperti kemasukan pasir.

5. SUBCONJUNCTIVAL HEMORRHAGE

Dan penyebab mata merah yang terakhir adalah Subconjunctival hemorrhage atau munculnya pendarahan di mata akibat pembuluh darah kecil di antara konjungtiva dan sklera pecah.

Banyak hal yang bisa memicu Subconjunctival hemorrhage, contohnya benturan keras, bersin, sampai gangguan darah tinggi dan konsumsi obat pengencer darah.

CARA MENGATASI MATA MERAH

Kondisi mata merah bukanlah hal yang serius. Gangguan ini bisa diatasi dengan penanganan yang tepat. Berikut beberapa cara mengatasi mata merah:

  1. Ambil air hangat, lalu celupkan handuk. Kompres mata menggunakan handuk tadi yang sudah diperas sekitar 10 menit. Langkah ini dilakukan untuk meningkatkan aliran darah ke mata dan merangsang cairan di kelopak mata yang berguna untuk menambah pelumasan pada mata.

  2. Jika belum berhasil juga menggunakan air hangat, maka gunakan air dingin untuk mengompres. Diharapkan pembengkakan dan rasa gatal akan berkurang dengan kompres air dingin.

  3. Selain mengompres, bisa pula memanfaatkan obat tetes mata. Gunakan obat tetes mata yang berkualitas dan mengandung artificial tears dengan kandungan yang mirip dengan air mata manusia.
    Biasanya artificial tears terbuat dari larutan garam yang dapat menjaga tekanan osmotik pada mata seperti sodium chloride (NaCl) dan potassium chloride (KCl). Artificial tears berguna untuk membasahi mata. Dengan begitu, mata tidak akan kering sehingga mata merah dapat diatasi.

  4. Pastikan selalu berhati-hati dan melindungi mata dari ancaman debu maupun alergen. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan selalu memakai kacamata.

  5. Selain itu, konsumsi makanan yang sehat dan jangan lupa minum air putih. Menurut Healthline, makanan olahan, dairy foods, serta makanan cepat saji dapat memicu mata merah. Maka, kurangi mengkonsumsi jenis makanan tersebut.

 

ARTIKEL TERKAIT

 

DIREKOMENDASIKAN UNTUK ANDA

Crizal Prevencia, perlindungan terbaik melawan sinar UV dan sinar biru

Crizal Sapphire UV, solusi penglihatan jernih dan anti pantul

Lensa Optifog UV dirancang untuk penglihatan sempurna bebas embun